Ivanka , Nabila Rahma (2025) PENGARUH TEKNIK PERLAKUAN BENIH TOMAT (Solanum lycopersicum L.) TERHADAP PATOGEN TERBAWA BENIH BERSERTIFIKAT DAN TIDAK BERSERTIFIKAT. FAKULTAS PERTANIAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.
|
File PDF
ABSTRAK_Ivanka N. R. - Ivanka Nabila Rahma.pdf Download (163Kb) | Preview |
|
|
File PDF
Full Skripsi_Ivanka Nabila R - Ivanka Nabila Rahma.pdf Restricted to Hanya staf Download (1794Kb) | Minta salinan |
||
|
File PDF
Full Tanpa Pembahasan_Ivanka Nabila R - Ivanka Nabila Rahma.pdf Download (1773Kb) | Preview |
Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)
Tomat merupakan salah satu tanaman hortikultura utama di Provinsi Lampung. Produksi tomat cenderung menurun akibat beberapa faktor, seperti serangan patogen dan penggunaan benih tidak sehat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh teknik perlakuan benih terhadap daya kecambah benih tomat, bersertifikat dan tidak bersertifikat serta mengidentifikasi patogen yang terbawa oleh benih tomat. Perlakuan penelitian disusun dalam rancangan acak lengkap faktorial dengan dua faktor yaitu faktor perlakuan benih dan faktor varietas. Perlakuan benih terdiri dari lima perlakuan yaitu kontrol, air hangat, NaOCl, fungisida, dan dry heat. Varietas terdiri dari Mutiara, Intan, Ratna, benih tidak bersertifikat (1), benih tidak bersertifikat (2), dan benih tidak bersertifikat (3). Inkubasi patogen benih dilakukan pada media blotter test dan media PSA. Jamur Aspergillus niger ditemukan pada varietas Ratna, benih tidak bersertifikat 1, benih tidak bersertifikat 2. Jamur Aspergillus flavus ditemukan pada varietas Ratna, benih tidak bersertifikat 1, benih tidak bersertifikat 2, benih tidak bersertifikat 3. Jamur belum teridentifikasi ditemukan pada varietas benih tidak bersertifikat 1. Jamur Curvularia sp. ditemukan pada varietas Ratna, benih tidak bersertifikat 2. Bakteri patogen ditemukan pada varietas Intan, benih tidak bersertifikat 1, benih tidak bersertifikat 3. Perendaman benih dalam larutan NaOCl merupakan perlakuan yang paling efektif dalam menekan adanya kontaminasi patogen terbawa benih tomat, baik bersertifikat maupun tidak bersertifikat yaitu sebesar 5,37%. Persentase perkecambahan tertinggi diperoleh pada perlakuan perendaman benih dengan larutan NaOCl yaitu sebesar 78,89%. Hasil inkubasi pada media blotter test didapatkan perkecambahan tertinggi pada perlakuan NaOCl yaitu sebesar 74,44%. Hasil inkubasi pada media PSA didapatkan perkecambahan tertinggi pada perlakuan NaOCl yaitu sebesar 78,89%. Kata kunci: Aspergillus flavus, benih, Curvularia sp., daya kecambah, tomat Tomatoes are one of the main horticultural crops in Lampung Province. Tomato production tends to decline due to several factors, such as pathogen attacks and the use of unhealthy seeds. This study aims to determine the effect of seed treatment techniques on the germination rate of certified and uncertified tomato seeds and to identify pathogens carried by tomato seeds. The experimental design was a completely randomized factorial design with two factors: seed treatment and variety. Seed treatment consisted of five treatments: control, warm water, NaOCl, fungicide, and dry heat. The varieties included Mutiara, Intan, Ratna, uncertified seed 1, uncertified seed 2, and uncertified seed 3. Seed pathogen incubation was conducted on blotter test media and PSA media. Aspergillus nigerfungus was found in the Ratna variety, uncertified seed 1, and uncertified seed 2. Aspergillus flavus fungus was found in the Ratna variety, uncertified seed 1, uncertified seed 2, and uncertified seed 3. Unidentified fungi were found in the uncertified seed 1 variety. Curvularia sp. fungus was found in the Ratna variety and uncertified seed 2. Pathogenic bacteria were found in the Intan variety, uncertified seed 1, and uncertified seed 3. Seed soaking in NaOCl solution was the most effective treatment in reducing seed-borne pathogen contamination in both certified and uncertified tomato seeds, with a reduction of 5.37%. The highest germination rate was obtained in the NaOCl seed soaking treatment, at 78.89%. Incubation results on blotter test media showed the highest germination rate in the NaOCl treatment, at 74.44%. The highest germination rate in the PSA medium incubation was observed in the NaOCl treatment at 78.89%. Keywords: Aspergillus flavus, seeds, Curvularia sp., germination rate, tomato
| Jenis Karya Akhir: | Skripsi |
|---|---|
| Subyek: | 600 Teknologi (ilmu terapan) > 630 Pertanian dan teknologi yang berkaitan |
| Program Studi: | FAKULTAS PERTANIAN (FP) & PASCASERJANA > Prodi S1 Proteksi Tanaman |
| Pengguna Deposit: | UPT . Siswanti |
| Date Deposited: | 14 Nov 2025 07:35 |
| Terakhir diubah: | 14 Nov 2025 07:35 |
| URI: | http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/93395 |
Actions (login required)
![]() |
Lihat Karya Akhir |
