ANALISIS PENGARUH KOMPETENSI, PENGETAHUAN DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA PEJABAT FUNGSIONAL AUDITOR ( PFA )PADA PERWAKILAN BPKP PROVINSI LAMPUNG

, ARIEF BASUKI (2011) ANALISIS PENGARUH KOMPETENSI, PENGETAHUAN DAN MOTIVASI TERHADAP KINERJA PEJABAT FUNGSIONAL AUDITOR ( PFA )PADA PERWAKILAN BPKP PROVINSI LAMPUNG. Masters thesis, Fakultas Ekonomi.

[img]
Preview
File PDF
Cover.pdf - Published Version

Download (57Kb) | Preview
[img]
Preview
File PDF
ABSTARACTION -english.pdf - Published Version

Download (130Kb) | Preview
[img]
Preview
File PDF
Abstraksi.pdf - Published Version

Download (157Kb) | Preview
[img]
Preview
File PDF
Daftar Isi.pdf - Published Version

Download (152Kb) | Preview
[img] File PDF
tesis-final publikasi.pdf - Published Version
Restricted to Hanya pengguna terdaftar

Download (523Kb)
[img]
Preview
File PDF
DAFTAR PUSTAKA.pdf - Published Version

Download (114Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan ( BPKP ) sebagai salah satu aparat pengawasan instansi pemerintah dituntut untuk menghasilkan kinerja yang baik khususnya hasil audit yang tertuang dalam Laporan Hasil Audit ( LHA ) baik kualitas maupun ketepatan dan kecepatan waktu penyelesaian LHA. Kinerja karyawan akan baik jika mempunyai keahlian ( skill ) dan pengetahuan ( knowledge ) serta motivasi kerja ( motivation ) yang tinggi karena mereka digaji atau diberi upah ( return / compensation ) sesuai dengan perjanjian, dan mempunyai harapan ( expectation ) masa depan yang baik. Kenyataan yang ada menunjukkan bahwa kinerja pegawai ditentukan oleh tiga faktor umum, yaitu: Employee Performance ( KINERJA ) = f ( S, K, M ) dimana S adalah Skill and ability to perform task, K adalah PENGETAHUAN ( knowledge of facts, rules, principles and procedure ) dan M adalah MOTIVASI ( motivation to perform ). Penelitian ini dimaksudkan untuk mengetahui sejauh mana pengaruh ketiga faktor umum tersebut terhadap kinerja PFA Perwakilan BPKP Provinsi Lampung. Untuk itu, penulis memilih judul penelitian, yaitu “Analisis Pengaruh KOMPETENSI, PENGETAHUAN, dan MOTIVASI Terhadap KINERJA Pejabat Fungsional Auditor ( PFA ) pada Perwakilan BPKP Provinsi Lampung “. Pengumpulan data dilakukan dengan mengadakan penelitian langsung kepada Pejabat Fungsional Auditor ( PFA ) di instansi Perwakilan BPKP Provinsi Lampung sebanyak 50 responden dari jumlah populasi ( N ) sebanyak 98 orang dengan tingkat kepercayaan 90 % dengan bound of error ( B ) 0,10 dan besarnya P dianggap 0,5 karena tidak ada hasil survey sebelumnya. vii Untuk menganalisis pengaruh KOMPETENSI ( S ) , PENGETAHUAN ( K ) dan MOTIVASI ( M ) terhadap KINERJA ( P ) PFA pada kantor Perwakilan BPKP Provinsi Lampung dilakukan dengan memberikan daftar pertanyaan kepada responden dengan jawaban kualitatif ( sangat setuju, setuju, kurang setuju, tidak setuju ) yang dikuantitatifkan dan dianalisis dengan regresi berganda dengan menggunakan uji statistik berupa Uji R ( Koefisien Determinasi ), Uji F, dan Uji t serta menggunakan model pengujian Multikolinieritas, Heteroskedasitisitas, Normalitas dan Autokorelasi yang diolah menggunakan program SPSS dengan metode enter. Penelitian dimaksudkan untuk mengetahui apakah pengaruh Variabel Skill dan Ability terhadap KOMPETENSI, Variabel Principle, Fact, Rules dan Procedures terhadap PENGETAHUAN, Imbalan Cash, Non Cash dan Relational terhadap MOTIVASI dan Variabel KOMPETENSI, PENGETAHUAN dan MOTIVASI terhadap KINERJA – Ketepatan Waktu Penyelesaian Laporan dan KINERJA – Kualitas Hasil Audit. Penelitian dimaksudkan untuk melakukan pembuktian uji hipotesis terhadap beberapa model yaitu: apakah skill dan ability berpengaruh secara positif terhadap (KOMPETENSI ), Principle, Fact, Rules dan Procedures berpengaruh secara positif terhadap PENGETAHUAN, Cash, Benefit and Services, dan Relation berpengaruh secara positif terhadap Motivation serta KOMPETENSI, PENGETAHUAN, dan MOTIVASI berpengaruh positif terhadap KINERJA – Ketepatan Waktu Penyelesaian Laporan dan KINERJA – Kualitas Hasil Audit. Dari hasil pengujian dengan menggunakan regresi berganda diperoleh persamaaan regresi beberapa model tersebut yang dapat digunakan untuk menjelaskan pengaruh variable-variabel independen terhadap variabel dependen baik pengaruh positif / negatif dan signifikan atau tidak signifikan dalam setiap model pembuktian hipotesis.. viii Simpulan hasil penelitian atas Analisis Pengaruh KOMPETENSI, PENGETAHUAN, dan MOTIVASI terhadap KINERJA Pejabat Fungsional Auditor ( PFA ) pada Perwakilan BPKP Provinsi dipergunakan sebagai acuan penulis untuk mengajukan saran kepada Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Lampung.

Jenis Karya Akhir: Tesis (Masters)
Subyek: > HB Economic Theory
> Q Science (General)
Program Studi: Fakultas Ekonomi dan Bisnis > Magister Manajemen S2
Pengguna Deposit: UPT Perpustakaan Unila
Date Deposited: 08 May 2014 05:35
Terakhir diubah: 08 May 2014 05:35
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/1513

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir