EFEKTIVITAS DISKUSI MENGGUNAKAN GOOGLE CLASSROOM DALAM MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS PESERTA DIDIK SMA NEGERI 2 BANDAR LAMPUNG

Pipit Anggraeni, 1513024077 (2021) EFEKTIVITAS DISKUSI MENGGUNAKAN GOOGLE CLASSROOM DALAM MENINGKATKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS PESERTA DIDIK SMA NEGERI 2 BANDAR LAMPUNG. FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
1. ABSTRAK - Rocket Digital (9).pdf

Download (4004Kb) | Preview
[img] File PDF
2. SKRIPSI FULL - Rocket Digital (34).pdf
Restricted to Hanya staf

Download (3999Kb)
[img]
Preview
File PDF
3. SKRIPSI TANPA BAB PEMBAHASAN - Rocket Digital (34).pdf

Download (4002Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas penggunaan metode diskusi melalui google classroom terhadap peningkatan keterampilan berpikir kritis peserta didik SMA Negeri 2 Bandar Lampung pada materi keanekaragaman hayati. Subyek penelitian ini adalah peserta didik kelas X IPA 2 SMA Negeri 2 Bandar Lampung berjumlah 35 orang. Penelitian eksperimen semu ini menggunakan desain One-Group Pretest-Posttest Design. Data nilai keterampilan berpikir kritis yang diambil dari tes essay. Sedangkan data tanggapan peserta didik dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa rata-rata N-gain keterampilan berpikir kritis peserta didik yang diperoleh adalah sebesar 0,61 dengan kategori sedang. Indikator keterampilan berpikir kritis yang memiliki peningkatan paling tinggi akibat penggunaan Google Classroom yaitu indikator memberikan penjelasan lanjut dengan N-gain sebesar 0,77 dan yang terendah yaitu indikator menyimpulkan dengan N-gain sebesar 0,09. Perolehan N-gain tiap indikator keterampilan berpikir kritis yaitu memberikan penjelasan sederhana 0,6; membangun keterampilan dasar 0,55; menyimpulkan 0,09; memberikan penjelasan lanjut 0,77; strategi dan taktik 0,63. Dengan demikian, diskusi menggunakan aplikasi Google Classroom efektif dalam menumbuhkan keterampilan berpikir kritis peserta didik. Kata kunci: Keterampilan Berpikir Kritis, Diskusi, Google Classroom.

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 500 ilmu pengetahuan alam dan matematika > 570 Biologi
Program Studi: FAKULTAS MIPA > Prodi Biologi
Pengguna Deposit: UPT . Desi Zulfi Melasari
Date Deposited: 19 May 2022 00:44
Terakhir diubah: 19 May 2022 00:44
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/61309

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir