Identifikasi dan Pemetaan Sumber Benih Aren (Arenga pinnata Merr.) Unggul di Desa Air Abang, Kecamatan Ulubelu, Kabupaten Tanggamus, Lampung

Ajeng Ayu Evi Rianti, 1754151010 (2022) Identifikasi dan Pemetaan Sumber Benih Aren (Arenga pinnata Merr.) Unggul di Desa Air Abang, Kecamatan Ulubelu, Kabupaten Tanggamus, Lampung. FAKULTAS PERTANIAN, UNIVERSITAS LAMPUNG.

[img]
Preview
File PDF
Abstrak.pdf

Download (24Kb) | Preview
[img] File PDF
Skripsi full.pdf
Restricted to Hanya staf

Download (3876Kb)
[img]
Preview
File PDF
Skripsi full tanpa BAB pembahasan.pdf

Download (2302Kb) | Preview

Abstrak (Berisi Bastraknya saja, Judul dan Nama Tidak Boleh di Masukan)

Aren adalah jenis tanaman yang dapat dijadikan sebagai solusi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, karena hampir semua bagian tanaman aren dapat dimanfaatkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifkasi tanaman aren unggul yang berada di Desa Air Abang, Kecamatan Ulubelu, Kabupaten Tanggamus. Pelaksanaan penelitian dilakukan pada bulan Juni sampai dengan Juli 2021. Pengumpulan Data dilakukan dengan metode survei dan wawancara dengan seluruh petani penyadap aren yang berada di lokasi penelitian. Data yang telah diperoleh kemudian diverifikasi ke lapangan dan digolongkan berdasarkan kriteria tanaman aren bergenetik unggul. Tanaman aren yang teridentifikasi unggul akan diambil titik koordinatnya yang kemudian dilakukan pemetaan berdasarkan titik tumbuh aren di lokasi penelitian. Hasil menunjukkan bahwa dari 60 tanaman aren yang dikelola oleh petani, terdapat 16 tanaman aren yang memenuhi kriteria sebagai tanaman aren unggul. Dari 16 tanaman aren yang bergenetik unggul kemudian dikategorikan menjadi tanaman aren plus dan tanaman aren unggul. Tanaman aren yang termasuk kategori plus hanya memenuhi kriteria utama, sedangkan tanaman aren kategori unggul memenuhi kriteria utama dan kriteria tambahan. Tanaman aren unggul yang memiliki produksi nira tertinggi merupakan tanaman dengan persaingan rendah dan memiliki karakteristik tempat tumbuh yang sesuai. Kata kunci: aren plus, aren unggul, nira, HHBK

Jenis Karya Akhir: Skripsi
Subyek: 500 ilmu pengetahuan alam dan matematika > 502 Aneka ragam tentang ilmu pengetahuan alam
500 ilmu pengetahuan alam dan matematika > 507 Pendidikan, penelitian, topik terkait ilmu pengetahuan alam
500 ilmu pengetahuan alam dan matematika > 580 Tumbuh-tumbuhan, tanaman, botani, flora
600 Teknologi (ilmu terapan) > 607 Pendidikan, riset, topik terkait
600 Teknologi (ilmu terapan) > 630 Pertanian dan teknologi yang berkaitan
Program Studi: Fakultas Pertanian dan Pascasarjana > Prodi Kehutanan
Pengguna Deposit: 2203458082 . Digilib
Date Deposited: 19 Aug 2022 09:05
Terakhir diubah: 19 Aug 2022 09:05
URI: http://digilib.unila.ac.id/id/eprint/65251

Actions (login required)

Lihat Karya Akhir Lihat Karya Akhir